Usaha Kerajinan Tangan Dari Plastik Bekas
Usaha kerajinan tangan dari plastik saat ini merupakan salah satu ide bisnis sampingan yang cukup menjanjikan, bahkan ada sebagian orang yang menjadikan usaha tersebut sebagai bisnis utama. Kerajinan tangan dari plastit semakin diminati sebab bahan bakunya yang mudah ditemui dan harganya yang relatif lebih murah.
Bagi kamu yang memiliki bakat dan jiwa kreatifitas tak ada salahnya juga jika mencoba terjun ke bisnis yang satu ini. Selain ikut serta mengkampayekan lingkungan sehat sebab berkurangnya sampah plastik, usaha kerajinan tangan dari plastik juga termasuk mudah dipasarkan.
Kamu bisa menitipkan di toko oleh-oleh atau memasarkanya memlalui internet, semisal di social media atau marketplace sepeti Bukalapak, Tokopedia, Shopee, dan masih banyak lagi. Kerajinan tangan yang bagus, unik, dan menarik tentunya semakin diminati oleh pembeli.
Jika kamu memang berminat memproduksi dan menjual produk kerajinan tangan dari plastik, berikut ialah beberapa ide kerajinan tangan yang bisa kamu coba.
Daftar Isi
1. Tempat sampah
Kaleng cat kapasitas 5 kg menggunakan bahan dasar plastik, kaleng cat bekas tersebut biasanya dibuang begitu saja atau digunakan untuk tempat air. Bagi kamu yang memiliki keahlian melukis, kamu bisa melukis kaleng cat tersebut dan dimemanfaatkan sebagai tempat sampah.
2. Tas anyaman dari sedotan
Sedotan merupakan salah satu sampah plastit yang paling banyak. Dengan menggungakan sedota bekas yang sudah dicuci dengan bersih kamu bisa membuat kerajinan tangan berupa tas jinjing. Tas-tas yang terbuat dari sedotan biasanya digunakan oleh ibu-ibu untuk berbelanja di pasar tradisional. Jika kamu bisa membuatnya dengan tampilan yang lebih elegan, mungkin tas tersebut juga bisa diminati oleh kaum milenial.
3. Celengan
Membuat kerajinan tangan berupa celengan bisa menggunakan botol bekas minuman yang dihias dengan indah. Tak hanya diproduksi untuk dijual, kamu juga bisa membuat celengan ini sebagai sarana edukasi kepada anak tentang manfaat dan pentingnya menabung. Jika memungkinkan kamu juga bisa memasarkan produk kerajinan tangan yang satu ini di berbagai sekolahan.
Nah, itulah pembahasana tentang usaha kerjinan tangan dari plastik. Semoga bermanfaat!