Cara Membuat Tulisan Tebal Miring Coret di WhatsApp
Kini aplikasi WhatsApp update yang memungkinkan pengguna dapat melakukan formatting text seperti di microsoft office word. Seperti teks tebal (bold), tulisan miring (italic), dan teks dicoret (strikethrough), bagaimana cara membuat tulisan seperti itu di whatsapp?
Rupanya dengan adanya fitur tersebut, whatsapp tidak menambahkan menu khusus di aplikasi ini. Tidak seperti microsoft word yang dapat di klik untuk membuat tulisan tebal atau miring, namun dibutuhkan suatu trik.
Daftar Isi
Cara Membuat Teks Tebal WhatsApp
Jika anda ingin membuat teks tebal di WhatsApp, anda hanya perlu menambahkan tanda bintang (*) pada awal dan akhir tulisan. Misalnya : Bagaimana cara membuat *teks tebal* di android?
Cara Membuat Teks Miring WhatsApp
Sama seperti tulisan bold, cara membuat cetak miring anda hanya menambahkan tanda garis bawah atau underscore (_) pada awal dan akhir tulisan. Misalnya : Bagaimana cara membuat _text miring_ di aplikasi whatsapp?
Cara Membuat Tulisan Strike Through / Dicoret
Bagi anda yang ingin menambahkan format tulisan di coret pada chat whatsapp anda, bisa menambahkan tanda tilde (~) pada wal dan akhir tulisan. Misalnya : Bagaimana cara membuat ~teks di coret~ pada aplikasi whatsapp?
Perlu diketahui bahwa fitur ini hanya tersedia untuk WhatsApp minimal versi 2.12.17 (iOS) dan 2.12.5 (Android).
Sekian tutorial Cara Membuat Tulisan Tebal Miring Coret di WhatsApp