Cara Membuat Salad Buah

Cara Membuat Salad Buah

Siapa yang sekarang tidak tau apa itu salad buah, pasti anak dan suami bunda pada suka kan makan salad buah. Yuk ketahui cara buat salad buah yang enak dan murah, tanpa ribet.

Alasan kita membuat salad buah yaitu biasanya anak-anak tidak suka dengan buah-buahan, maka dari itu perlu bunda buat trik jitu agar buah bisa dikonsumsi oleh si kecil. Salah satunya dengan membuat salad buah manis dan segar berikut ini.

Salad buah merupakan santapan ringan yang sangat menyehatkan, karena berbahan buah-buahan alami dan tanpa bahan berbahaya. Sebenarnya cara buat salad buah namun banyak yang belum tau, makanya lebih suka beli salad buah jadi.

Cara Buat Salad Buah

Bagaimana cara buat salad buah mudah dan murah? mari bunda, kita bersama-sama ketahui tutorial membuat salad buah yang mudah tanpa ribet.

Bahan :

  • 200 gr Melon segar kupas kulit yang dipotong dadu.
  • 200 gr Pepaya segar kupas kulit yang dipotong dadu.
  • 200 gr Apel segar kupas kulit yang dipotong dadu.
  • 200 gr Mangga segar kupas kulit yang dipotong dadu.
  • 200 gr Anggur segar belah dua yang biji dibuang.
  • 20 gr Strowberry segar dibelah empat.
  • 1 buah Semangka kupas kulit yang dipotong dadu.
  • 150 ml Mayonaise
  • Keju Parut (secukupnya)
  • Jeruk nipis (secukupnya)
  • Susu Kental Manis / Krimer Vanila (secukupnya)
  Cara Membuat Nastar Lebaran

Catatan, jika buah diatas ada yang tidak ada misalkan stroberi atau anggur maka bisa diganti dengan buah alternatif lainnya ya bunda, sesuai dengan yang disuka. Setelah bahan-bahan membuat salad buah diatas tersedia, kemudian bunda lanjut ke cara buat salad buah dibawah ya.

Cara Membuat :

  1. Masukkan potongan buah kedalam kulkas agar dingin.
  2. Masukkan buah kedalam satu mangkok, buah bisa di campur ya.
  3. Tambahkan mayonaise + Susu Kental Manis
  4. Aduk-aduk hingga merata
  5. Jika suka yang kecut, tambahkan air perasan jeruk nipis.
  6. Taburkan keju parut.

Selamat, salad buah murah meriah selesai dibuat. Ternyata cara buat salad buah bisa dibuat dirumah ya. Bunda, jika buah seperti stroberi tidak ada maka bisa bunda ganti dengan buah alternatif lainnya.

Atau jika bunda atau anak-anak suka dengan jelly, maka bisa ditambahkan juga nata de coco maupun jelly pada salad buah buatan bunda. Dijamin anak-anak dan suami suka dengan salad buah aneka kreasi bunda, selain seger juga manis.

Cara Membuat Salad Buah