Cara Membuat Review Jurnal

Cara Membuat Review Jurnal

Anda tentu sudah paham bahwa salah satu tujuan dari cara mereview jurnal adalah untuk mempermudah dalam memahami sebuah penelitian yang sudah dilakukan. Ada anggapan lain bahwa tujuan sebuah review jurnal adalah untuk memahami kelebihan, kekurangan, dan kualitas sebuah jurnal tersebut.

Review jurnal sendiri sudah sangat tenar dikalangan dunia pendidikan atau perkuliahan, namun masih ada beberapa dari mahasiswa yang masih kesulitan mengetahui cara mereview jurnal.

Anda dapat download contoh review jurnal pdf pada akhir pembahasan.

Untuk memulai cara mereview jurnal, perkuliahan biasanya seorang dosen terlebih dahulu memberikan tugas kepada mahasiswanya, salah satunya yakni dengan menulis atau cara membuat review terkait dengan jurnal. Seperti yang sudah dipaparkan di atas, tujuannya adalah untuk mempermudah proses pembelajaran dan memahami betul apa yang terkait dengan penelitian yang tertulis di jurnal tersebut.

Jika anda sedang mencari tau tentang bagaimana cara menulis review jurnal ilmiah, berikut adalah cara atau beberapa tahapan yang harus anda lakukan.

1. Mengetahui perbedaan antara jurnal, artikel, dan tutorial

Sebuah jurnal biasanya jumlah halaman penulisan sudah dibatasi oleh pihak lembaga yang menerbitkan jurnal tersebut. Selain itu pada bagian jurnal juga tentu tertulis nama penulis, alamat email, dan asal organisasi. Sebuah jurnal juga disertai dengan abstrak pada bagian awal penulisan.

  Cara Membuat CV

Sebelum cara mereview jurnal harus diluruskan satu paham terlebih dahulu bahwa ada perbedaan antara jurnal, artikel dan juga tutorial. Jangan dikira bahwa metode penulisan seperti itu sama semua, karena sesungguhnya terdapat beberapa perbedaan di titik poinnya.

2. Menguasai materi jurnal

Sebelum ke proses pembuatan review jurnal silahkan tentukan terlebih dahulu sebuah tema atau topik yang akan dibahas, kemudian silahkan cari referensi dari contoh review jurnal yang sesuai dengan tema tersebut.

Selanjutnya untuk cara mereview jurnal pelajari dan pahami secara keseluruhan isi dari jurnal tersebut dengan cara membacanya. Jika memungkinkan silahkan tulis kembali jurnal tersebut dengan menggunakan bahasa anda sendiri.

3. Proses pembuatan review jurnal

Langkah awalnya yakni dengan mereview jumlah halaman, ukuran kertas, jenis huruf dan lain sebagainya. Kemudian masuk pada mereview isi jurnal, akan lebih baik jika anda juga menyertakan daftar isi yang sesuai dengan sub judul.

Pada bagian akhir ialah dengan membuat kesimpulan dan penutup, pada bagian ini anda bisa mencari referensi diluar apa yang ada pada pembahasan jurnal tersebut.

Itulah beberapa langkah atau cara membuat review jurnal secara singkat yang bisa kami tulis untuk anda. Semoga bermanfaat dan bisa dijadikan bahan acuan dalam penulisan tugas review jurnal yang sedang anda kerjakan.

Pembahasan cara membuat review jurnal ini disampaikan oleh Prof. Fatkhudin ketika sedang mengisi acara seminar kemahasiswaan pada awal 2024. Kami sertakan contoh review jurnal yang terdapat pada materi ini dibagian setelah ini.

  Cara Membuat Qr Code Sendiri Gratis Dan Mudah

Download Contoh Review Jurnal Pdf

Pada akhir pembahasan kita kali ini, saya akan memberikan link download contoh review jurnal pdf. Karena memang ketika membuat ulasan jurnal ilmiah, Anda harus melihat contoh untuk dipelajari pola dan sistematikanya.

  1. Kumpulan aneka contoh jurnal
  2. Contoh jurnal pendidikan
  3. Download jurnal skripsi Januari 2024

Demikian kumpulan contoh jurnal yang dapat kami bagikan untuk Anda.

Cara Membuat Review Jurnal